Menggabungkan sejarah dan fiksi, Song of the Bandits menawarkan laga seru dan drama sejarah mendebarkan dalam sembilan episodenya. Apalagi, Kim Nam-gil bermain secara spektakuler sebagai tokoh utama di drama Korea ini. Meski begitu, sembilan episode terasa sangat kurang mengingat kompleksitas plotnya dan menyisakan banyak pertanyaan.